Menginspirasi! Aslab Informatika Umsida Sukses Gelar Workshop “Machine Learning with Python”

informatika.umsida.ac.id – Asisten Laboratorium (Aslab) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) sukses menyelenggarakan workshop dengan judul “Machine Learning with Python.” Acara ini bertujuan untuk mendalami pengetahuan mengenai machine learning, terutama dalam konteks bahasa pemrograman Python, dengan pemateri istimewa yaitu Auliyaur Rabbani SKom MSc yang merupakan salah satu alumni berprestasi dari Umsida. Kegiatan ini dilaksanakan di laboratorium informatika pada (25/11/2023).

Workshop ini melibatkan mahasiswa dari prodi informatika, Acara dibuka dengan sambutan hangat dari Nuril Lutvi Azizah SSi MSi selaku Sekertaris Prodi (Sekprodi) Informatika. “Saya senang sekali apabila Aslab mangadakan kegiatan yang bermanfaat seperti ini, selain bisa menambah ilmu untuk adik – adik juga bisa menambah wawasan dari adik – adik kelasnya mengenai kegiatan yang dilakukan aslab informatika, sedangkan panitia dapat ditingkatkan lagi untuk menginfokan kepada adik tingkatnya mengenai kegiatan yang ada biar lebih meriah lagi acaranya” tutur Sekprodi Informatika.

Selaku ketua pelaksana Mochammad Wahyu Alvy Kusuma menyampikan harapan kepada para peserta workshop “Machine Learning with Python” agar dapat mengikuti acar dengan maksimal. Sehingga nantinya bisa mendapatkan ilmu yang bermanfaat untuk kedepannya.

Auliyaur Rabbani selaku pemateri memberikan wawasan dasar memahami machine learning. Peserta diajak untuk mengenal berbagai jenis machine learning dan bagaimana teknologi ini memainkan peran sentral dalam era digital. Penyampaian materi dilakukan dengan pendekatan yang mudah dipahami, memungkinkan peserta dari berbagai latar belakang untuk meresapi konsep – konsep tersebut.

Selain memberikan konsep tentang machine learning, pemateri juga berfokus pada penerapan machine learning menggunakan bahasa pemrograman Python. Penyampaian dilakukan secara interaktif pada peserta melalui langkah-langkah praktis, memberikan wawasan tentang bagaimana Python dapat digunakan sebagai alat efektif dalam mengembangkan solusi machine learning. Peserta tidak hanya mendengar teori, tetapi juga terlibat langsung dalam demonstrasi dan latihan praktis.

Selama acara berlangsung peserta diberikan kesempatan untuk berdiskusi, bertanya, dan berbagi pemahaman mereka tentang machine learning. Sehingga susana workshop berjalan dengan kolaboratif dan interektif antara peserta dengan pemateri.

Melalui acara ini diharapkan peserta dapat memperoleh pemahaman dan wawasan baru mengenai konsep-konsep Machine Learning dan penerapannya menggunakan Python. Serta meningkatkan pengetahuan teknis dan memicu semangat untuk terus mengembangkan diri di bidang informatika.

Penulis :
Devia Aprillia

Bertita Terkini

Sistem Pakar Forward Chaining: Solusi Diagnosa Influenza dan Pilek yang Akurat
November 21, 2024By
Analisis Sentimen Pemilu 2019 pada Berita Online: Menggali Persepsi Publik dengan Logistic Regression
November 15, 2024By
Achmad Danu Zakaria: Perjalanan Inspiratif Mahasiswa Informatika Umsida yang Berprestasi di Bidang Akademik dan Organisasi
November 11, 2024By
Prestasi Membanggakan Adinda Nazalia Hadianti Sebagai Wisudawan Berprestasi Prodi Informatika Umsida
November 5, 2024By
Sistem Informasi Penyewaan Mobil Berbasis Web Tingkatkan Efisiensi dan Layanan Pelanggan
October 14, 2024By
Tim Abdimas Umsida Adakan Pelatihan Jurnalistik dan Video Pembelajaran untuk Guru IGABA
September 29, 2024By
Revolusi Pembelajaran Anatomi: Augmented Reality Tingkatkan Pemahaman Siswa di Sekolah Menengah
September 9, 2024By
Informatika Umsida Lakukan Kunjungan di Git Solution
September 4, 2024By

Prestasi

M. Nauval Amrullah dari Prodi Informatika UMSIDA Raih Gelar Juara di Bandung Lautan Api 4 2023 Internasional Championship
February 29, 2024By
IPSI Banyuwangi Championship: Havi Ihsan Fadillah dari Prodi Informatika UMSIDA Raih Kemenangan di Kelas D Putra Tingkat Dewasa
February 29, 2024By
Lulus 3,5 Tahun, Mahasiswa Informatika Raih IPK Tertinggi Se-Fakultas Saintek
May 8, 2023By
Mahasiswa Informatika menjadi Juara II pada Lomba Eksplorasi Wisata Nusantara Tingkat Nasional
September 20, 2021By
Mahasiswa Umsida Lolos Seleksi Program Bangkit-Kampus Merdeka
February 2, 2021By